Aksi Balap Liar Dihentikan Polisi, Puluhan Motor Dan Pengendara Digelandang Ke Mapolres Pandeglang

RMOLBANTEN Aparat kepolisian dari Polsek Kota Pandeglang mengamankan 62 Kendaraan dan 84 Pemuda anak baru gede (ABG) yang terlibat dalam aksi balap liar, di sekitar Stadion Badak Pandeglang atau tepatnya di Kelurahan Saruni Kecamatan Majasari, Pandeglang, pada Sabtu (20/3) petang kemari.

Para pemuda dan pemudi yang kedapatan terlibat dalam aksi adu kecepatan di jalan umum ini, langsung digelandang ke Mapolres Pandeglang dengan cara berjalan kaki sembari mendorong tunggangannya ke Markas Komando Polres Pandeglang.

Kapolsek Kota Pandeglang, Ajun Komisaris Polisi Heri Fitriyono mengatakan, digelarnya penertiban balap liar di Stadion Badak ini, merupakan tindak lanjut atas aduan masyarakat yang resah dengan aksi kebut-kebutan yang dilakukan oleh para remaja tersebut.

"Penertiban Aksi balap liar ini, merupakan tindak lanjut aduan masyarakat yang resah dan terganggu dengan adanya aksi balap liar yang sering digelar di sekitar Stadion Badak Pandeglang," ungkapnya.

Heri Fitriyono menjelaskan, penertiban aksi balap liar ini merupakan kali kedua yang dilakukan intansinya, maka dari itu pihaknya akan memberikan sangsi tegas kepada para pelaku yang kedapatan terlibat balap liar, dengan cara menggiring para pelaku sembari mendorong kendaraannya ke Mapolres Pandeglang.

"Kami akan berikan sangsi dan akan pilah-pilah mana kendaraan yang memiliki kelengkapan surat-suratnya, dan kami akan panggil orang tuanya dan memberikan arahan dan pembinaan," bebernya.

Heri juga mengimbau, kepada para orang tua untuk mengontrol anak-anaknya agar tidak ikut terlibat dalam aksi balap liar, karena menurutnya para orang tua mempunyai peranan yang sangat besar dalam perkembangan anak.

"Kami berharap para orang tuanya harus bertindak tegas terhadap anaknya, dikarenakan tindakan (balap liar) ini, sangat berbahaya bagi diri sendiri dan pengguna jalan lainya," harapnya.

"Bagi masyarakat sekitar Stadion Badak, juga tidak segan untuk melaporkan jika ada aksi serupa (balap liar), karena jajaran akan gencar melaksanakan penertiban," sambungnya.

Sementara itu, Dayat warga sekitar Stadion Badak, sangat mengapresiasi langkah jajaran kepolisian dari Polsek Kota Pandeglang yang telah melakukan penertiban aksi balap liar di lingkungannya dan pihaknya berharap aksi serupa tidak akan terjadi lagi.

"Tentunya, kami sangat mengapresiasi dengan tindakan cepat Polsek Kota Pandeglang langsung menertibkan aksi balap liar dilingkungan rumah kami. Semoga dengan adanya penertiban ini, membuat jera dan aksi balap liar tidak terjadi lagi," tandasnya. [ars]

from RMOLBanten.com https://ift.tt/2NAHfpI
via gqrds

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Aksi Balap Liar Dihentikan Polisi, Puluhan Motor Dan Pengendara Digelandang Ke Mapolres Pandeglang"

Posting Komentar