Sapi Limosin 1 Ton Dari Wali Band Jadi Tontonan Warga

RMOLBanten. Grup musik Wali Band tiap tahun selalu menyelenggarakan pemotongan hewan kurban di Base Camp Wali bertempat di Jalan Masjid Al Latief, Kademangan, Setu, Minggu (11/8).

Wali yang beranggotakan Apoy, Faank, Tomi, Ovie dan Nunu ini kurban 17 kambing serta 5 sapi. Satu diatara hewan kurban Wali ini adalah sapi berjenis limosin seberat 1,3 ton.

Wali menyelenggarakan pemotongan hewan kurban sejak tahun 2013.


Sapi limosin seberat 1,3 ton ini menjadi daya tarik warga Kademangan, yang ingin melihat secara langsung.

Salah satu warga Kademangan Rini bersama dengan putrinya mengaku penarasan sapi limosin seberat 1 ton.

"Penasaran aja, pengen liat. Sekalian bawa anak biar liat sapi gede," imbuhnya.

Sementara itu, salah satu personel Wali Band Tomi mengatakan sapi jenis limosin ini dibeli dari daerah Boyolali, Jawa Tengah merupakan hasil dari patungan personel Wali Band.

"Jenisnya limosin, beratnya 1 ton 35 kilo. Karena proses perjalannya panjang ada pengurangan 20 kilo. Sapi limosin ini, dari personel Wali, kita patuangan di sapi limosin, tiap tahun selalu ada sapi limosin," ujar Tomi penggebuk drum di Wali Band, Minggu (11/8).

Dari hasil pemotongan hewan kurban, nantinya akan dibagikan kepada 1.000 warga Kademangan.

Dan, Tomi berharap tahun depan bisa lebih banyak hewan yang dikurbankan.

"Kami sediakan 1.000 kupon untuk dibagikan kepada warga Kademangan. Insya Allah tahun depan bisa lebih banyak lagi," ungkapnya.

Warga yang memdati base camp Wali Band pun, juga disuguhkan dengan penampilan Wali Band. [ars]




from RMOLBanten.com https://ift.tt/2OZUlNo
via gqrds

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "Sapi Limosin 1 Ton Dari Wali Band Jadi Tontonan Warga"

Posting Komentar