KRMT Roy Suryo: Tanpa Survei Pun, Kita Sudah Tahu Kinerja Anies Baswedan Goodbener

RMOLBANTEN. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mendapatkan pujian dari banyak pihak terkait penanganan wabah Covid-19 yang dilakukannya.

Survei teranyar dari Median menegaskan bahwa mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu merupakan kepala daerah paling baik menangani virus corona.

Anies Baswedan berada di peringkat pertama dengan persentase 24,1 persen. Disusul Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dengan persentase 9,6 persen, Gubernur Jabar Ridwan Kamil (8,9 persen), Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa (8 persen), dan terakhir Walikota Surabaya Tri Rismaharini (3,7 persen).

"Saya obyektif aja, tanpa survei pun kita sudah tahu kinerja Anies Baswedan bagus,” ujar pemerhati kesehatan, KRMT Roy Suryo dalam kicauannya di akun Twitter, Senin (27/4).

Menteri Pemuda dan Olahraga era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tersebut menilai survei semacam ini tidak penting untuk dilakukan. Menurutnya, rakyat lebih memerlukan kehadiran pemerintah" secara nyata.

"Bukan juga hanya kartu-kartuan,” ujarnya.

Contoh lain adalah sikap cepat Anies Baswedan melarang pembagian sedekah dipinggir jalan karena memicu kerumunan.

Langkah itu kata Roy Suryo, dipandang tepat, tegas dan cerdas dari seorang pemimpin yang lebih memikirkan banyak orang.

"Jangan sampai dunia dipertontonkan kelakuan thdp rakyat yang tidak manusiawi dan potensial malahan menimbulkan korban jiwa," katanya.

"Ayo gubernur-gubernur lainnya jangan malu ikuti teladan yang sangat baik ini," tutup Roy.

Survei Median dilakukan pada 6 hingga 13 April 2020 dengan menggunakan 800 responden melalui nomor telepon. Responden dipilih secara acak. Adapun tingkat kepercayaan hasil survei 95 persen dengan margin error 3,46 persen. [dzk]

from RMOLBanten.com https://ift.tt/2Y6s5LF
via gqrds

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "KRMT Roy Suryo: Tanpa Survei Pun, Kita Sudah Tahu Kinerja Anies Baswedan Goodbener"

Posting Komentar