Harga Sapi Meroket, Indagkop Banten Pastikan Pasokan Daging Aman

RMOLBANTEN. Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperindag) Banten Babar Suharso mengatakan, kenaikan harga daging sapi di wilayah banten dipastikan akan segera teratasi karena pemerintah saat ini sedang meengambil alternatif impor dari Amerika Latin.

"Selama ini kan hanya dari Australia harganya mulai mahal sehingga Indonesia mencari alternatif ke Amerika Latin," kata Babar kepada awak media di Kota Serang, Kamis (21/1).

Ditengah kenaikan harga Babar mengklaim, stok pasokan daging sapi sebetulnya masih cukup sehingga para pedagang tidak perlu khawatir.

"Mudah-mudahan tidak harus terjadi mogok jualan lah, karena stock nya sih ada di kandang ada," ujarnya.

Meski begitu dikatakan Babar, sebelum impor dari Amerika para pedagang tetap harus melakukan penyesuaian dengan kondisi harga saat ini. Jadi, ujar dia, biasanya harga normal daging sapi hidup per kilogram dikisaran Rp4.2000 kini naik sebsar Rp48.000 perkilogram.

"Harga daging segar dibawah Rp120.000, Nah kemarin masih Rp120.000 hari ini Rp130.000, mudah-mudahan nggak naik lagi," ungkapnya.

Adapun soal rencana pedagang akan menngelar mogok massal, Babar memastikan para pedagang sapi di Wilayah Banten tidak akan melakukan mogok massal karena surat imbauan mogok dari Asosiasi Pesagang Daging (APD) Indonesia hanya diperuntukan bagi wilayah Jabodetabek.

"Nggak, jadi hasil kemarin APD itu mengimbaunya hanya untuk wilayah Jabodetabek sampai Jumat, (22/1), Pedagang-pedagang itu diimbau untuk meogok tidak termasuk wilayah pasar kita," terangnya.

Sementara itu aksi mogok jualan di wilayah Tanggerang Raya karena masuk keputusan APD se-Jabodetabek

"Ada mogok, Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang, dan Tangerang selatan terjadi mogok kemarin," katanya.

Adapun untuk wilayah pasar Induk Rau (PIR) Kota Serang dan sekitarnya dipastikan tidak akan melakukan aksi mogok karena kalau terjadi mogok akan merugikan pedagang sendiri.

Meski begitu Babar mengakui, dirinya sudah mendapat informasi bahwa akan terjadi mogok namun kepastian tersebut masih simpangsiur.

"Katanya besok mulai, hari ini masih ada yang jualan. Tapi mudah-mudahan tidak ada yang mogok,"pungkasnya. [ars]

from RMOLBanten.com https://ift.tt/3c6kEuS
via gqrds

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Harga Sapi Meroket, Indagkop Banten Pastikan Pasokan Daging Aman"

Posting Komentar