Diguyur Hujan, Jalan di Pasar Badak Pandeglang Terendam

PANDEGLANG – Hujan yang mengguyur Kabupaten Pandeglang sekitar pukul 16.30 WIB membuat jalan Raya Pandeglang – Serang tepatnya di kawasan Pasar Badak Pandeglang terendam.

Hujan dengan disertai petir yang berlangsung sekitar satu jam setengah membuat air di kawasan Pasar Badak meluap hingga merendam sejumlah kendaraan yang terparkir disana.

Diduga, irigasi yang tidak mampu menampung luapan air menyebabkan air naik ke jalan hingga ketinggian sekitar 30 centimeter. Akibatnya, kendaraan yang akan melintasi jalur tersebut dialihkan sementara.

Komandan Regu II Turjawali Satlantas Polres Pandeglang, Bripka Ade Irawan membenarkan kejadian itu. Kata dia, kendaraan yang menuju ke arah Serang terpaksa dialihkan sementara ke Jalur AMD Lintas Timur.

“Kendaraan yang mau melintas ke arah Serang kami alihkan ke arah Kadubanen tapi kalau yang dari arah Serang mau ke Pandeglang tidak kami alihkan karena yang tergenang hanya satu jalur saja,” jelas Ade saat dihubungi BantenNews.co.id, Selasa (20/4/2021).

Ia melanjutkan, tidak semua jalan di kawasan Pasar Badak Pandeglang terendam hanya jalan yang berada tepat di depan toko Mataram dan Solid saja. Sedangkan sisanya air cukup normal.

“Memang arus lalulintas tadi sempat kami alihkan karena takut terjadi sesuatu tapi untuk sekarang sudah normal kembali karena air juga sudah mulai surut,” katanya. (Med/Red)

The post Diguyur Hujan, Jalan di Pasar Badak Pandeglang Terendam first appeared on BantenNews.co.id.



Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Diguyur Hujan, Jalan di Pasar Badak Pandeglang Terendam"

Posting Komentar