Dasco: Aksi Biadab KKB Dalam Rangka Mencari Perhatian Internasional

RMOLBANTEN Aksi kekerasan yang dilakukan KKB di Papua harus di tuntaskan sampai keakar-akarnya.

Begitu ditegaskan Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad, Senin (20/9).

Dasco merespon penyerangan dan pembakaran yang dilakukan pada sejumlah fasilitas pelayanan publik seperti Puskesmas, Perumahan para tenaga kesehatan (Nakes), Sekolah SD dan SMP, Perumahan bagi para guru serta Balai-balai Kampung.

Penyerangan ini terjadi pada hari Selasa (14/9) di Distrik Kiwirok, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua.

"Kami minta kepada aparat TNI dan Polri untuk bersikap sangat tegas, tidak bisa ditolerir dan harus ditumpas sampai ke akar-akarnya," ujar Dasco.

Dasco menilai selama ini aparat penegak hukum sudah melakukan upaya keras untuk menumpas pergerakan KKB.Namun KKB selalu memancing dengan aksi biadabnya untuk mendapatkan perhatian internasional.

"Saya pikir aparat penegak hukum kita dalam hal ini TNI Polri sudah berusaha keras selama ini dan memang kelompok-kelompok tersebut sengaja memancing, mencari perhatian dunia internasional dengan cara-cara yang biadab," tutup Dasco. [ars]


from RMOLBanten.com https://ift.tt/39ndekr
via gqrds

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Dasco: Aksi Biadab KKB Dalam Rangka Mencari Perhatian Internasional"

Posting Komentar