Karantina Cilegon Cek Olahan Casein yang Diekspor ke Amerika Serikat
CILEGON – Petugas Karantina Pertanian Cilegon melakukan pemeriksaan casien yang terkandung pada produk olahan makanan yang akan diekspor ke Amerika Serikat. Ekspor Indonesia melalui PT BMS itu turut difasilitasi Karantina Pertanian Cilegon.
Petugas Karantina Pertanian Cilegon Fanni Atmajayati mengatakan, pemeriksaan itu merupakan peran pihaknya dalam mendukung akselerasi ekspor produk pertanian sejalan dengan amanat Undang-undang Nomor 21 tahun 2019 tentang Karantina Hewan, Ikan, dan Tumbuhan dan juga Peraturan Pemerintah Nomor 82 tahun 2000 tentang Karantina Hewan.
“Setelah melakukan pemeriksaan keamanan pangan dan kemurnian kandungan, Karantina Pertanian Cilegon menerbitkan Sertifikat Sanitasi Produk Hewan (KH-12) sebagai jaminan terpenuhinya sanitasi dan keamanan produk hewan serta sebagai pemenuhan persyaratan dari FDA ( Badan Pengawas Obat dan Makanan ) negara tujuan yaitu, Amerika Serikat” jelas Fanni.
Diketahui ekspor yang dilakukan Indonesa melalui PT BMS ini bernilai Rp240.649.773,85 dari 2.209,3 kg produk yang diekspor.
(Man/Red)
The post Karantina Cilegon Cek Olahan Casein yang Diekspor ke Amerika Serikat first appeared on BantenNews.co.id -Berita Banten Hari Ini.
0 Response to "Karantina Cilegon Cek Olahan Casein yang Diekspor ke Amerika Serikat"
Posting Komentar