Peparnas XVI Papua, Atlet Asal Kabupaten Tangerang Sabet 7 Medali
RMOLBANTEN Atlet paralympic asal Kabupaten Tangerang, Banten, menyabet 7 medali dari berbagai cabang olahraga di ajang Pekan Paralympic Nasional (Peparnas) XVI 2021. Mereka tergabung dalam Kontingen Provinsi Banten.
Dikutip dari laman resmi Pemkab Tangerang, dari enam atlet yang diikutsertakan, atlet asal Kabupaten Tangerang telah memperoleh 1 perak dan 6 perunggu. Satu medali perak dan perunggu disumbangkan dari cabang tenis meja kursi roda, sedangkan 5 perunggu lainnya diperoleh dari cabor tenis lapangan.
Satu satunya medali perak diraih oleh Sri Rahayu setelah mengalahkan petenis meja asal Riau. Selain itu, Sri juga meraih 1 perunggu dari cabang tenis meja dengan kelas berbeda.
"Allhamdulillah, cabang tenis meja kursi roda kelas Nasional kami mendapat medali perak, dan untuk kelas Elit kami memperoleh medali Perunggu. Untuk kelas Elit, kita melawan atlet yg masuk pelatnas yg sudah bertanding di kancah Internasional," ucapnya, Minggu (14/11).
Sri Rahayu yang juga merupakan Ketua Nasional Paralympic (NPC) Komite Indonesia Cabang Kabupaten Tangerang itu menambahkan, para atlet paralympic asal Kabupaten Tangerang juga turut aktif dalam mengikuti pertandingan, baik di tingkat Provinsi mau pun Nasional.
"Ada 6 atlet paralympic asal Kabupaten Tangerang yang membawa bendera Banten di ajang Peparnas XVI 2021 Papua. Di ahkir pagelaran tersebut (14/11), kontigen Banten juga telah memperoleh 1 emas, 1 perak, dan 8 perunggu dari berbagai Cabor," ujar Sri.
Sebagai informasi, Pekan Paralympic Nasional (Peparnas) XVI 2021 yang berlokasi di Bumi Cenderawasih Papua itupun dimulai dari tanggal 2 sampai 15 November 2021. Dengan diikuti 1.985 atlet dari 33 provinsi, Sebanyak 12 cabang olahraga dipertandingkan. Kabupaten Tangerang sendiri mengirimkan 6 atlet paralympic terbaik dengan didampingi 2 official.[ars]
from RMOLBanten.com https://ift.tt/3CdIazO
via gqrds
Dikutip dari laman resmi Pemkab Tangerang, dari enam atlet yang diikutsertakan, atlet asal Kabupaten Tangerang telah memperoleh 1 perak dan 6 perunggu. Satu medali perak dan perunggu disumbangkan dari cabang tenis meja kursi roda, sedangkan 5 perunggu lainnya diperoleh dari cabor tenis lapangan.
Satu satunya medali perak diraih oleh Sri Rahayu setelah mengalahkan petenis meja asal Riau. Selain itu, Sri juga meraih 1 perunggu dari cabang tenis meja dengan kelas berbeda.
"Allhamdulillah, cabang tenis meja kursi roda kelas Nasional kami mendapat medali perak, dan untuk kelas Elit kami memperoleh medali Perunggu. Untuk kelas Elit, kita melawan atlet yg masuk pelatnas yg sudah bertanding di kancah Internasional," ucapnya, Minggu (14/11).
Sri Rahayu yang juga merupakan Ketua Nasional Paralympic (NPC) Komite Indonesia Cabang Kabupaten Tangerang itu menambahkan, para atlet paralympic asal Kabupaten Tangerang juga turut aktif dalam mengikuti pertandingan, baik di tingkat Provinsi mau pun Nasional.
"Ada 6 atlet paralympic asal Kabupaten Tangerang yang membawa bendera Banten di ajang Peparnas XVI 2021 Papua. Di ahkir pagelaran tersebut (14/11), kontigen Banten juga telah memperoleh 1 emas, 1 perak, dan 8 perunggu dari berbagai Cabor," ujar Sri.
Sebagai informasi, Pekan Paralympic Nasional (Peparnas) XVI 2021 yang berlokasi di Bumi Cenderawasih Papua itupun dimulai dari tanggal 2 sampai 15 November 2021. Dengan diikuti 1.985 atlet dari 33 provinsi, Sebanyak 12 cabang olahraga dipertandingkan. Kabupaten Tangerang sendiri mengirimkan 6 atlet paralympic terbaik dengan didampingi 2 official.[ars]
from RMOLBanten.com https://ift.tt/3CdIazO
via gqrds
0 Response to "Peparnas XVI Papua, Atlet Asal Kabupaten Tangerang Sabet 7 Medali"
Posting Komentar