Warga Lebak Diresahkan Oleh TNI Gadungan

LEBAK – Warga Kecamatan Cipanas, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten dibuat resah dengan adanya tentara gadungan yang sering menipu warga sekitar.

Informasi yang didapat, jika pria yang memakai baju loreng yang mengaku anggota TNI tersebut mendatangi warung untuk memesan kopi dan meminjam uang kepada pemilik warung lalu kabur.

Resti, anak salah satu pemilik warung mengatakan, pria yang memakai baju loreng tersebut datang ke warung ibunya untuk memesan kopi sebanyak 13 bungkus. Tanpa merasa curiga ibunya juga langsung membuatkan kopi pesanan pria tersebut.

“Disela-sela ibu saya buat kopi yang dibungkus, oknum itu juga pesan susu di gelas. Mungkin biar fokus ibu saya teralihkan,” kata Resti saat dihubungi, Jumat (09/9/2022).

Ia menjelaskan, tidak lama menyajikan susu putih, ibunya kembali dipanggil oleh sang oknum dengan nada terburu-buru. Ia meminta kepada pemilik warung uang sejumlah Rp100 ribu.

“Saat minjem uang, orang itu nadanya ngeburu-buru katanya gak dikasih uang sama bu Kepala Desa (Kades). Dan anehnya ibu saya langsung aja ngasih uang itu tanpa sadar, seperti habis di hipnotis aja,” imbuhnya.

Ia menambahkan, usai menerima uang, pria tersebut langsung pergi meninggalkan warung dengan mengendarai sepeda motor, dan meminta ke ibu saya untuk menyelesaikan pesenan kopinya. Tapi ditunggu tunggu sampai dzuhur juga oknum itu nggak balik lagi.

“Atas kejadian itu saya sudah melaporkan penipuan tersebut kepada Koramil dan Polsek setempat,” imbuhnya.

Sementara itu, Danramil 0305/Cipanas Kapten Inf Yan Tirtayasa membenarkan bahwa pihaknya sudah menerima laporan tentang penipuan warung kecil yang dilakukan oknum itu. Bahkan katanya, bukan di satu lokasi, namun pihaknya juga menerima laporan serupa di lokasi lainnya.

“Kita sudah menerima beberapa laporan dan sudah kita kroscek, beberapa kasus di lakukan pada 31 Agustus lalu dan juga terulang di hari ini. Berdasarkan pengakuan, korban ada yang mengalami kerugian hingga Rp2 juta,” ucapnya.

Ia mengungkapkan, modus yang dilakukan sama, yakni oknum yang menggunakan pakaian dinas TNI itu memesan kopi, rokok, bahkan uang tunai kepada pemilik warung dengan jumlah banyak dan mengatasnamakan anggota Koramil 0305/Cipanas.

“Setelah mendapatkan laporan itu kita langsung kroscek dan memastikan apakah itu anggota kita atau bukan, kita cocok cocokan foto anggota dengan sang oknum kepada pemilik warung. Dan itu bukan anggota koramil, lebih jauhnya masih kita selidiki. Apakah itu anggota kita atau warga sipil,” ujarnya.

Ditempat terpisah, Dandim 0603/Lebak Letkol Arh Erik Novianto mengatakan, jika oknum yang mengaku TNI itu bukan anggota Kodim 0603/Lebak. Pihaknya pun saat ini sudah menindaklanjuti dengan mencari sang oknum itu.

“Kita minta kepada warga untuk waspada dengan modus penipuan yang dilakukan oleh oknum berseragam TNI tersebut, dan apabila ada masyarakat yang menemui atau mendapatkan oknum berseragam TNI dengan modus penipuan seperti tersebut diatas agar segera melaporkan ke Kodim Lebak,” pungkasnya. (San/Red)

The post Warga Lebak Diresahkan Oleh TNI Gadungan first appeared on BantenNews.co.id -Berita Banten Hari Ini.



Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Warga Lebak Diresahkan Oleh TNI Gadungan"

Posting Komentar