Calon Presiden Kriteria Jokowi di Pemilu 2024

SERANG – Berbagai pihak melemparkan kritik yang menyebut bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) terlalu cawe-cawe di internal partai politik, dalam hal ini PDIP dan koalisinya, dalam menentukan kandidat calon presiden (Capres).

Sebagai presiden yang akan segera meninggalkan jabatannya, menjadi hal yang wajar apabila Jokowi memiliki kriteria capres tersendiri.

Capres kriteria Jokowi ini bahkan pernah terang-terangan dia sampaikan dalam peluncuran Indonesia Emas 2045 di Djakarta Theatre, Jakarta, Kamis (15/6/2024). Dia menekankan bahwa suksesornya kelak haruslah orang yang mampu memegang estafet kepemimpinan alih-alih memulai pembangunan dari nol lagi.

“Kepemimpinan itu ibarat tongkat estafet, bukan meteran pom bensin. Kalau meteran pom bensin itu dimulai dari nol lagi. Apakah kita mau seperti itu? Ndak, kan?” kata Jokowi.

Tak sekadar melanjutkan, Jokowi juga ingin pemimpin setelahnya mampu meningkatkan kualitas pembangunan. Apabila diibaratkan, jika Jokowi sudah melakukan pembangunan hingga ke taraf SMA, maka presiden selanjutnya harus bisa melanjutkan hingga ke tingkat universitas, S-2, bahkan S-3. Hal ini dibutuhkan agar pembangunan di Indonesia konsisten dan bukan malah berjalan mundur seperti senam poco-poco.

Keberlanjutan pembangunan ini penting untuk mencapai visi Indonesia Emas 2045. Jokowi secara jujur menyatakan kekhawatiran jika visi Indonesia Emas 2045 ini gagal dicapai, pemimpin berikutnya enggan meneruskan pembangunan termasuk pembangunan Ibu Kota Nusantara atau IKN.

Visi Indonesia Emas 2045

Mengutip bappenas.go.id, visi Indonesia Emas 2045 berpatokan pada empat pilar penting yaitu (1) Pembangunan Manusia serta Penguasaan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi, (2) Pembangunan Ekonomi Berkelanjutan, (3) Pemerataan Pembangunan, serta (4) Pemantapan Ketahanan Nasional dan Tata Kelola Kepemerintahan.

Keempat pilar tersebut dibangun di atas Pancasila dan UUD 1945 sebagai dasar berbangsa bernegara dan konstitusi, dengan tujuan untuk melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia dan untuk memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa, serta ikut melaksanakan ketertiban dunia berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi, dan keadilan sosial.

Sebagai contoh dalam pembangunan manusia serta penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi, di 2045 mendatang, Indonesia menargetkan percepatan pemerataan pendidikan bagi seluruh masyarakat, peningkatan peran kebudayaan dalam pembangunan, peningkatan sumbangan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam pembangunan, peningkatan derajat kesehatan dan kualitas hidup, serta reformasi ketenagakerjaan.

(Red/suara.com)

The post Calon Presiden Kriteria Jokowi di Pemilu 2024 first appeared on BantenNews.co.id -Berita Banten Hari Ini.



Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Calon Presiden Kriteria Jokowi di Pemilu 2024"

Posting Komentar