Perbaikan Jalan Di Perempatan Duren, Masyarakat Diminta Bersabar
RMOLBanten. Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Tangsel meminta masyaraat untuk bersabar selama perbaikan jalan Perempatan Duren, Ciputat.
Akibatnya, jalan yang banyak dilalui kendaraan harus ditutup untuk sementara waktu. Warga diminta agar menghindari jalur Simpang Duren dari arah pintu keluar Tol Pondok Aren menuju Ciputat.
Menurut Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Aries Kurniawan dikarenakan jalan yang miring maka perlu penataan jalan, saat ini akan ada penutupan dan pengalihan jalan sementara di Perempatan Duren sampai dengan jalan Dewantoro.
Penutupan jalan sementara ini akan memakan waktu 2 bulan hingga akhir Desember,â katanya, Kamis, (10/10).
Aries berharap agar masyarakat dapat bersabar dengan penataan jalan ini. Karena tujuannya untuk mengurai kemacetan yang ada di Kota Tangsel.
"Kami telah melakukan koordinasi dengan masyarakat setempat Simpang Duren baik dengan RT dan RW serta Polsek Ciputat dan juga pihak Polres Kota Tangsel. Mohon dimaklumi," ujarnya.
Sementara, Kabid Bina Marga Budi Rahmat menjelaskan pekerjaan Simpang Duren, dari arah keluar Pintu Tol Pondok Aren jalan Dewantoro ke jalan Simpang Duren sepanjang 150 meter.
Karena ada kegiatan penataan ini tentunya akan menjadi titik kemacetan yang sangat padat di wilayah tersebut.
"Kami lakukan pengerjaan pembangunan fisik sepanjang 150 meter. Tentunya, existing kemiringan menggunakan water pas dengan presentase kelandaian jalan 4,8 persen. Belum lagi ditambah pelebaran saluran drainase di kanan dan kiri jalan," jelasnya.
Setelah selesai pengerjaan jalan, akan ada pemasangan Traffict Light (TL) oleh Dinas Perhubungan. Dengan pemasangan TL, diharapkan dapat mengurai wilayah Simpang Duren yang dinilai memiliki kemacetan yang sangat tinggi.
"Proyek dengan anggaran Rp2 Miliar ini sebenarnya telah direncanakan tahun lalu, namun baru terealisasi saat ini. Jadi, kami menghimbau kepada warga Tangsel untuk menghindari jalur Simpang Duren karena ada penutupan dan pengalihan jalan sementara di Perempatan Duren sampai dengan jalan Dewantoro hingga akhir Desember," terangnya.
Lanjutnya, penutupan proyek yang dikerjakan oleh CV. Andalan Bersama ini dilakukan karena jalan akan diurug dan dipadatkan secara berlapis. Kemudian, di hotmix.
"Kami pun telah meminta pihak ketiga untuk menambah cone, agar penutupannya sempurna dan semoga bisa terpenuhi," tandasnya. [ars]
from RMOLBanten.com https://ift.tt/35olIom
via gqrds
Akibatnya, jalan yang banyak dilalui kendaraan harus ditutup untuk sementara waktu. Warga diminta agar menghindari jalur Simpang Duren dari arah pintu keluar Tol Pondok Aren menuju Ciputat.
Menurut Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Aries Kurniawan dikarenakan jalan yang miring maka perlu penataan jalan, saat ini akan ada penutupan dan pengalihan jalan sementara di Perempatan Duren sampai dengan jalan Dewantoro.
Penutupan jalan sementara ini akan memakan waktu 2 bulan hingga akhir Desember,â katanya, Kamis, (10/10).
Aries berharap agar masyarakat dapat bersabar dengan penataan jalan ini. Karena tujuannya untuk mengurai kemacetan yang ada di Kota Tangsel.
"Kami telah melakukan koordinasi dengan masyarakat setempat Simpang Duren baik dengan RT dan RW serta Polsek Ciputat dan juga pihak Polres Kota Tangsel. Mohon dimaklumi," ujarnya.
Sementara, Kabid Bina Marga Budi Rahmat menjelaskan pekerjaan Simpang Duren, dari arah keluar Pintu Tol Pondok Aren jalan Dewantoro ke jalan Simpang Duren sepanjang 150 meter.
Karena ada kegiatan penataan ini tentunya akan menjadi titik kemacetan yang sangat padat di wilayah tersebut.
"Kami lakukan pengerjaan pembangunan fisik sepanjang 150 meter. Tentunya, existing kemiringan menggunakan water pas dengan presentase kelandaian jalan 4,8 persen. Belum lagi ditambah pelebaran saluran drainase di kanan dan kiri jalan," jelasnya.
Setelah selesai pengerjaan jalan, akan ada pemasangan Traffict Light (TL) oleh Dinas Perhubungan. Dengan pemasangan TL, diharapkan dapat mengurai wilayah Simpang Duren yang dinilai memiliki kemacetan yang sangat tinggi.
"Proyek dengan anggaran Rp2 Miliar ini sebenarnya telah direncanakan tahun lalu, namun baru terealisasi saat ini. Jadi, kami menghimbau kepada warga Tangsel untuk menghindari jalur Simpang Duren karena ada penutupan dan pengalihan jalan sementara di Perempatan Duren sampai dengan jalan Dewantoro hingga akhir Desember," terangnya.
Lanjutnya, penutupan proyek yang dikerjakan oleh CV. Andalan Bersama ini dilakukan karena jalan akan diurug dan dipadatkan secara berlapis. Kemudian, di hotmix.
"Kami pun telah meminta pihak ketiga untuk menambah cone, agar penutupannya sempurna dan semoga bisa terpenuhi," tandasnya. [ars]
from RMOLBanten.com https://ift.tt/35olIom
via gqrds
0 Response to "Perbaikan Jalan Di Perempatan Duren, Masyarakat Diminta Bersabar"
Posting Komentar