Hebat! Komunitas di Cilegon Ini Ajak Anak Muda Hidupkan Kegiatan Masjid
CILEGON – Komunitas Badru Jalal Gerakan Ramaikan Masjid/Mushola (BJ GERAMM) yang diinisiasi Kader Muda Markaz Majlis Badar Jalali Ustadz Andika Majid Firizqi dan Ustadz Hari Sanjaya terus eksis.
Komunitas ini mulai dirintis 9 Juli 2019 Tepat Pada Saat Perayaan Mengenang Tragedi Perjuangan Masa Lampau Geger Cilegon 9 Juli 1888.
“Alhamdulillah saat BJ GERAMM sudah tersebar di 3 Musolah yakni di Kecamatan Citangkil, Kota Cilegon,” ujar Dewan Inisiator Kegiatan Komunitas BJ GERAMM/ Badru Jalal Gerakan Ramaikan Masjid/Mushola, Andika Majid Firizqi, Sabtu (9/11/2019).
Dia menjelaskan bahwa pembentukan komunitas tersebut karena terinspirasi manajemen Masjid Jogokariyan, Yogyakarta yang mampu mengakomodir kegiatan umat, khsusunya para anak muda.
“Maka kader kader Muda Majelis Badar Jalali Cilegon memutuskan untuk mengawali komunitas tersebut guna menghidupkan kembali fungsi Masjid. Sehingga setiap wilayah seharusnya menjadi tempat kaderisasi umat, mengakomodir kegiatan, khususnya di Kota Cilegon,” katanya.
Adapun Sekret Pusat Komunitas BJ GERAMM, lanjutnya, beralamat di Kampung Ramanuju Baru, Kel Citangkil, Kecamatan Citangkil, Kota Cilegon.
“Bentuk awal ikhtiar kami adalah menanamkan kecintaan pada geenerasi umat utuk meramaikan Masjid/Musola dengan gagasan program awal yang sedang berjalan,” imbuhnya.
(Red)
0 Response to "Hebat! Komunitas di Cilegon Ini Ajak Anak Muda Hidupkan Kegiatan Masjid"
Posting Komentar