Toyota Serang Targetkan Penjualan 80 unit Mobil Perbulan

RMOLBANTEN. Toyota Auto 2000 Cabang Serang menargetkan penjualan ditahun ini sebanyak 80 unit mobil perbulan.

Demikian dikatakan oleh Kepala Cabang PT Astra Internasional Tbk - Toyota Auto 2000 Cabang Serang Mardi Raman, kepada awak media di Kota Serang, Senin (3/1).

Untuk mencapai target tersebut, kata Mardi, pihaknya memperkuat strategi pemasaran secara quality dan quantity akan diperkuat terlebih dahulu terutama program training internal maupun eksternal.

"Kita juga akan lakukan mapping area, membuat program internal untuk memotivasi salesman dengan reward dan funishment. Kemudian harus solid baik manajemen, bengkel, supervisi kita harus satu tujuan untuk mencapai target," katanya.

Dikatakan Mardi, penjualan mobil di Auto2000 Serang perbulan mencapai 83 unit atau 994 unit terjual selama tahun 2019 lalu.

"Di Desember penjualan unit cukup besar mampu memecahkan rekor dimana kami mampu menjual 132 unit," ujarnya.

Penjualan unit sendiri dikatakan Mardi selama Oktober, November dan Desember didominasi di Kabupaten dan Kota Serang dengan persentasi 40 sampai 50 persen.

"Cilegon nyumbang 20 persen kemudian disusul oleh Kabupaten Lebak dan Pandeglang total market 100 sampai 120 persen," tuturnya.

Sedangkan, untuk model low MPV Toyota Avanza masih menjadi produk terlaris penjualan mobik merk Toyota di Serang - Banten. Mobil ini diminati karena keandalannya dalam melibas jalur Serang dan ditunjang layanan after sales.

"Untuk tahun 2019 segi penjualan masih didominasi Avanza kurang lebih 25 persen, Rush 22 persen, Calya 16 persen disusul oleh Innova dan Agya," tandasnya. [ars]

from RMOLBanten.com https://ift.tt/31lnvbZ
via gqrds

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Toyota Serang Targetkan Penjualan 80 unit Mobil Perbulan"

Posting Komentar