Pria Bersamurai Ancam Kurir Tangsel Diduga Terpengaruh Minuman Keras

RMOLBANTEN. Jagat media sosial diramaikan dengan video yang memperlihatkan, seorang kurir sedang diancam menggunakan samurai saat mengantar barang dengan sistem Cash on Delivery (COD) di Jalan Musyawarah, Kampung Parung Benying RT 01/03, Kecamatan Ciputat, Tangsel pada Selasa (25/5).

Kepolisian pun, langsung bergerak cepat menangkap pria yang berinisial MDS (44) dikediamannya.

Menurut Ketua RW 03, Rosyadi sejak viral di media sosial, malam itu dirinya langsung mendatangi dan berkomunikasi dengan MDS.

Tak terduga, saat sampai di rumah MDS, Rosyadi mencium aroma minuman keras.

"Barangkali dalam pengaruh alkohol. Kalau baunya iya. Tapi, tidak tahu entah dari siapa karena banyak orang. Memang ada bau anggur (minuman keras), cuma gak bisa mastikan entah dia atau yang lain," papar Rosyadi dilokasi, Rabu (26/5).

Dari informasi yang didapat warga sekitar, Rosyadi mendapat laporan jika MDS habis minum-minuman keras.

"Informasi dari warga mereka habis minum-minuman sesuatu," katanya.

Lanjut Rosyadi, MDS merupakan warga pendatang dari Bogor dan baru tiga tahun menempati kontrakan di wilayah Parung Benying.

"Terlapor bukan warga asli sini. Mereka asli warga Ciseeng Bogor. Tapi sudah tiga tahun di sini," tutur Rosyadi.

Pantauan dilokasi, kontrakan yang ditempati MDS terlihat sepi, tidak ada aktivitas seperti biasanya.

Sebelumnya diberitakan, viral video kurir pengantar barang di media sosial yang memperlihatkan sedang diancam menggunakan pedang oleh seorang pria, pada Selasa (25/5) malam.

Dalam obrolan di video tersebut, kurir terlihat sedang menjelaskan, jika barang yang sudah di buka tidak bisa dikembalikan.

"Tadi kan saya bilang, kalau bapak ragu jangan dibuka," kata si kurir.

Mendengar penjelasan tersebut, pria yang mengenakan kaos berkerah bertuliskan interpol langsung naik pitam.

"Situ enggak balikin duit saya, situ bahaya," ancam pria tersebut.

Tak berselang lama, pria tersebut mengambil sebilah samurai. [ars]


from RMOLBanten.com https://ift.tt/3uiY9bD
via gqrds

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Pria Bersamurai Ancam Kurir Tangsel Diduga Terpengaruh Minuman Keras"

Posting Komentar