Tersangka Kebakaran Lapas Klas I Tangerang Diumumkan Pekan Depan

JAKARTA – Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Metro Jaya akan melaksanakan gelar perkara kasus kebakaran Lapas Kelas I Tangerang, Banten, pada pekan depan. Gelar perkara dilakukan untuk menetapkan tersangka dalam kasus kebakaran yang menewaskan 48 tahanan tersebut.

Dirreskrimum Polda Metro Jaya Kombes Pol Tubagus Ade Hidayat menyampaikan gelar perkara penetapan tersangka itu rencananya akan dilaksanakan pada Senin (20/9/2021) pekan depan.

Sejauh ini, Tubagus Ade menyebut total saksi yang telah diperiksa dalam kasus kebakaran Lapas Tangerang berjumlah 34 orang. Mereka terbagi ke dalam tiga klaster yang meliputi; petugas Lapas, warga binaan alias tahanan, dan pendamping. (Red)

The post Tersangka Kebakaran Lapas Klas I Tangerang Diumumkan Pekan Depan first appeared on BantenNews.co.id -Berita Banten Hari Ini.



Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "Tersangka Kebakaran Lapas Klas I Tangerang Diumumkan Pekan Depan"

Posting Komentar