Dua Caleg Termuda Berharap Duduk di Komisi 2 DPRD Tangsel

RMOLBanten. Sebanyak 50 anggota DPRD Tangsel periode 2019-2024 secara resmi telah dilantik.

Dari 50 anggota DPRD Tangsel yang dilantik, 28 diantaranya merupakan wajah baru termasuk dua dewan termuda yakni Syauqi Farhan Mawali dari Gerindra berusia 22 tahun dan Putri Ayu Ansiya berusia 24 tahun. dari partai PDIP Perjuangan.

Syauqi mengucapkan rasa syukurnya setelah dilantik. Ia mengatakan, hari ini sebagai hari bersejarah bagi dirinya dan anggota dewan lainnya.

Setelah dilantik, Syauqi mengatakan, yang dilakukannga nanti akan bermanfaat bagi masyarakat Tangsel. Karena, bisa menjadi anggota dewan seperti ini berkat dari masyarakat dan anggota dewan jangan sampai melupakan masyarakat.

"Disini saya paling muda 22 tahun dan saya ingin bekerja untuk Tangsel. Mudah-mudahan adanya pelantikan ini bisa bermanfaat untuk masyarakat Tangsel karena ini saya ada disini berkat masyarakat. Saya harap 50 anggota dewan jangan melupakan masyarakat," terang Syauqi.

Dirinya pun, berharap akan ditempatkan di Komisi 2 bidang pendidikan atau Komisi 4 bidang infrastruktur.

"Target saya komisi 2 pendidikan dan komisi 4 infrastruktur. Karena pas saya kampanye di Pondok Betung masih banyak infrastruktur yang harus dibenahi. Pendidikan juga harus dibenahi masih banyak orang masuk sekolah negeri begitu susah, kedepan harus dipermudah. Mudah-mudahan dengan adanya dewan terbaru, pendidikan di Tangsel lebih baik," papar Syauqi yang masih menempuh pendidikan di Universitas Mercu Buana.

Sementara itu, Putri Ayu menegaskan bahwa usia muda bukan berarti tidak bisa memunculkan gagasan baru.

"Muda bukan hanya soal usia, muda itu soal memunculkan kompetensi maupun gagasan. Kehadiran anggota legislatif yang masih muda akan memunculkan gagasan baru di legislatif kelak," ujar Ayu.

Sama halnya dengan Syauqi, dirinya pun berharap partai dapat menempatkannya di Komisi 2. Karena, komisi 2 bukanya hanya soal pendidikan tetapi juga soal kepemudaan.

"Saya tetap berharap partai menempati saya di Komisi 2. Karena Komisi 2 membicarakan soal kepemudaan, artinya saya berharap bahwa dengan saya ditempatkan Komisi 2, saya bisa banyak kontribusi untuk organisasi kepemudaan di Tangsel," ungkap Ayu lulusan Universitas Trisakti ini. [ars]



from RMOLBanten.com https://ift.tt/2NEmeIw
via gqrds

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Dua Caleg Termuda Berharap Duduk di Komisi 2 DPRD Tangsel"

Posting Komentar