Presiden PKS: Feeling Saya, Prabowo Bakal Tetap Jadi Oposisi

RMOLBanten. Jika akhirnya Partai Gerindra bergabung ke koalisi, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tidak mempermasalahkannya.

Walau begitu, keyakinan PKS, Gerindra dan Prabowo bakal tetap berada di luar pemerintahan, alias menjadi oposisi dalam periode kedua pemerintahan Joko Widodo.

Hal itu disampaikan Presiden PKS Sohibul Iman di Semarang, Jawa Tengah, (2/8).

"Yang perlu dipahami, Pak Prabowo belum final (bergabung) dan feeling saya sebagai sahabat, saya kok tetap merasa Pak Prabowo tetap bersama PKS di luar koalisi," ujarnya.

Merapatnya Gerindra ke koalisi, isunya santer diberitakan usai Ketum Gerindra Prabowo Subianto bertamu ke kediaman Ketum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.

Berbagai kalangan menyebut, pertemuan itu adalah pintu masuk Prabowo dan Gerindra bergabung dalam pemerintahan.

Sinyalemen lain adalah, Prabowo dikenal dekat dengan sosok Megawati, ditambah keduanya pernah maju sebagai capres dan cawapres pada Pilpres 2009. [dzk]


from RMOLBanten.com https://ift.tt/2Yt41UZ
via gqrds

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "Presiden PKS: Feeling Saya, Prabowo Bakal Tetap Jadi Oposisi"

Posting Komentar