Sinyal PAN Dukung Petahana Di Pandeglang Diungkap Yandri
RMOLBanten. Jelang Pemilihan Bupati (Pilbup) Pandeglang 2020 suasana politik mulai memanas. Tarik menarik dukungan sedang dilakukan petahana dan lawan politiknya.
Persaingan semakin seru karena ada dua trah yang bertarung, yakni trah Dimyati diwakili Irna Narulita (petahana) penguasa Pandeglang dan trah Jayabaya diwakili Nabi Jayabaya yang menguasai Lebak,. Bahkan keduanya sudah sama-sama mendaftar di PDIP.
Sementara partai lainnya, Partai Amanat Nasional (PAN) kecondongannya akan kembali mengusung incumbent Irna Narulita untuk kembali memimpin Pandeglang periode keduanya.
Hal itu disampaikan Ketua DPP PAN Yandri Susanto kepada wartawan saatdi Kota Serang, Senin (30/9).
"Kalau Pandeglang kita akan merapat ke incumbent ibu Irna Narulita tapi itupun masih proses. Kita tunggu proses di PAN Kabupaten Pandeglang. Minggu depan laporannya saya terima," ujarnya.
Kemungkinan PAN mendukung kembali Irna Narulita, kata Yandri berdasarkan usulan dari teman-teman PAN di bawah yang menginginkan PAN kembali mendukung Irna Narulita.
"Tapi kan belum saya putuskan, DPP belum putuskan tapi kecenderungannya ke arah sana Yang paling penting kan Pandeglang butuh sentuhan lebih banyak baik dari provinsi maupun pusat," ujarnya. [dzk]
from RMOLBanten.com https://ift.tt/2nS2s11
via gqrds
Persaingan semakin seru karena ada dua trah yang bertarung, yakni trah Dimyati diwakili Irna Narulita (petahana) penguasa Pandeglang dan trah Jayabaya diwakili Nabi Jayabaya yang menguasai Lebak,. Bahkan keduanya sudah sama-sama mendaftar di PDIP.
Sementara partai lainnya, Partai Amanat Nasional (PAN) kecondongannya akan kembali mengusung incumbent Irna Narulita untuk kembali memimpin Pandeglang periode keduanya.
Hal itu disampaikan Ketua DPP PAN Yandri Susanto kepada wartawan saatdi Kota Serang, Senin (30/9).
"Kalau Pandeglang kita akan merapat ke incumbent ibu Irna Narulita tapi itupun masih proses. Kita tunggu proses di PAN Kabupaten Pandeglang. Minggu depan laporannya saya terima," ujarnya.
Kemungkinan PAN mendukung kembali Irna Narulita, kata Yandri berdasarkan usulan dari teman-teman PAN di bawah yang menginginkan PAN kembali mendukung Irna Narulita.
"Tapi kan belum saya putuskan, DPP belum putuskan tapi kecenderungannya ke arah sana Yang paling penting kan Pandeglang butuh sentuhan lebih banyak baik dari provinsi maupun pusat," ujarnya. [dzk]
from RMOLBanten.com https://ift.tt/2nS2s11
via gqrds
0 Response to "Sinyal PAN Dukung Petahana Di Pandeglang Diungkap Yandri"
Posting Komentar