Puan Maharani: Periode Ini, Satu Kementerian Bermitra Dengan Satu Komisi

RMOLBanten. Hari ini (Selasa, 29/10) siang dijadwalkan Paripurna DPR RI sekitar pukul 14.00 WIB di Gedung Nusantara II, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (29/10).

Rapat paripurna untuk menetapkan susunan anggota komisi-komisi dan alat kelengkapan dewan lainnya. Paripurna juga akan menetapkan mitra kerja masing-masing komisi.

Dalam rapat konsultasi DPR pengganti Bamus bahwa satu kementerian akan bermitra dengan satu komisi.

"Alhamdulillah, kami berhasil menyusun satu kementerian bermitra dengan satu komisi sehingga nantinya komisi lebih fokus melakukan pengawasan terhadap kinerja kementerian," ujar Ketua DPR Puan Maharani..

Ketua DPP PDIP ini menambahkan, kesepakatan tersebut diambil untuk menghindari tumpang tindih kemitraan di mana satu kementerian bermitra dengan dua komisi.

"Pada periode kali ini, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan hanya dibahas di Komisi IV. Semula dibahas di Komisi IV dan Komisi VII, sehingga sering lempar tanggung jawab," jelasnya.

Hingga berita ini diturunkan, Fraksi PDIP, Fraksi PAN dan Fraksi Partai Demokrat masih merahasiakan nama-nama yang akan diutus dalam komisi dan AKD. [dzk]

from RMOLBanten.com https://ift.tt/2BRv7r6
via gqrds

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Puan Maharani: Periode Ini, Satu Kementerian Bermitra Dengan Satu Komisi"

Posting Komentar