Jelang Lebaran, Ribuan Botol Miras Diamankan dari Kos-kosan di Pandeglang

PANDEGLANG – Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Pandeglang menyita ribuan botol Minuman Keras (Miras) dari sebuah kos-kosan yang berada di Kampung Kabayan, Kelurahan, Pandeglang, Kecamatan Pandeglang, Kabupaten Pandeglang.

Sebanyak 1.248 botol Miras berbagai merk diamankan dari seorang pemilik berinisial P. Rencananya, ribuan botol Miras itu akan diedarkan ke sejumlah wilayah di Kabupaten Pandeglang.

Selain mengamankan barang bukti Miras polisi juga mengamankan 1 unit kendaraan jenis pick up yang digunakan pelaku untuk mengangkut ribuan botol minuman keras ini dari wilayah Tangerang.

Kasat Reskrim Polres Pandeglang, AKP Fajar Mauludi mengatakan, sebelum mengamankan barang bukti dan pelaku, anggota sudah membuntuti pelaku saat mengangkut Miras ke lokasi kos-kosan yang digunakan pelaku sebagai tempat penyimpanan.

“Kami tadi ikutin habis buka puasa. Tadi diamankan di daerah Kabayan, Kecamatan Pandeglang. Tadi (Mirasnya) ada sebagian yang di mobil pick up dan sebagian lagi ada di kamar kosan serta di dapur,” kata Fajar saat dihubungi Bantennews.co.id, Minggu (1/5/2022).

Menurut Fajar, pelaku yang saat ini diamankan masih terbilang pemain baru namun masuk kategori sebagai agen Miras karena pelaku menjual kembali barang tersebut ke beberapa pedagang.

“Kalau dia pemain baru. Kalau dia bisa disebut sebagai agen karena nanti orang-orang beli ke dia dan nanti dia juga nganterin lagi ke warung-warung,” jelasnya.

Kata Fajar, barang bukti yang diamankan diantaranya 1 unit mobil jenis pick up, 9 Dus Anggur Kolesom ukuran besar, 12 Dus Anggur Kolesom ukuran kecil, 31 Dus Anggur Merah, 2 Dus Prost, 5 Dus Anggur Ginseng, 8 Dus Anker, 2 Dus Anggur Putih, 12 Dus Kawa-kawa, 10 Dus Anggur Buah dan 1 Dus Guiness.

“Pelaku saat ini sedang kami periksa dan akan dikembangkan lagi, dia dapat barang dari mana atau ada bos nya lagi. Pelaku bakal dijerat Pasal 106 Undang-undang RI nomy 7 tahun 2014 tentang perdagangan dengan ancaman pidana 4 tahun atau denda 10 milyar,” tutupnya. (Med/Red)

 

The post Jelang Lebaran, Ribuan Botol Miras Diamankan dari Kos-kosan di Pandeglang first appeared on BantenNews.co.id -Berita Banten Hari Ini.



Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Jelang Lebaran, Ribuan Botol Miras Diamankan dari Kos-kosan di Pandeglang"

Posting Komentar