H+3 Lebaran, Baru 68.057 Pemudik dari Sumatera yang Kembali ke Jawa

CILEGON – Berdasarkan data Posko Bakauheni selama 12 jam (periode 26 April 2023 pukul 08.00 WIB hingga pukul 20.00 WIB) atau H+3 Lebaran, tercatat jumlah kapal yang beroperasi sebanyak 33 unit kapal.

Adapun realisasi total penumpang mencapai 68.057 orang atau turun 11% dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 76.239 orang.

“Tercatat realisasi kendaraan roda dua yang telah menyeberang mencapai 8.610 unit atau naik 2% dibandingkan realisasi tahun lalu mencapai 8.449 unit. Kendaraan roda empat mencapai 7.674 unit atau turun 20% dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 9.579 unit. Sedangkan truk logistik yang telah menyeberang dari Sumatera ke Jawa mencapai 167 unit atau turun 38% dibandingkan realisasi periode yang sama di tahun lalu sebanyak 268 unit,” ujar Corporate Secretary PT ASDP Indonesia Ferry, Shelvy Arifin, Rabu (26/4/2023).

Total seluruh kendaraan tercatat 16.601 unit yang telah menyeberang dari Sumatera ke Jawa pada H+3 atau turun 10% dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 18.421 unit.

Sedangkan total penumpang yang menyeberang dari Sumatera ke Jawa mulai dari H-10 hingga H+3 tercatat 744.186 orang atau naik 8% dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 691.956 orang. Dan untuk total kendaraan yang telah menyeberang tercatat 153.680 unit atau naik 6% dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 145.161 unit.

Sebaliknya, data Posko Merak pada (12 jam) H+3 realisasi total penumpang mencapai 29.930 orang atau turun 12% dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 34.176 orang.

Tercatat realisasi kendaraan roda dua yang telah menyeberang mencapai 1.148 unit atau naik 11% dibandingkan realisasi tahun lalu mencapai 1.035 unit. Kendaraan roda empat mencapai 3.612 unit atau naik 19% persen dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 4.436 unit. Sedangkan truk logistik yang telah menyebrang dari Jawa ke Sumatera mencapai 388 unit atau naik 1% dibandingkan realisasi periode yang sama di tahun lalu sebanyak 384 unit.

Total seluruh kendaraan tercatat 5.404 unit yang telah menyeberang dari Jawa ke Sumatera pada H+3 atau turun 12% dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 6.156 unit.

Sedangkan total penumpang yang menyeberang dari Jawa ke Sumatera mulai dari H-10 hingga H+3 tercatat 1.090.069 orang atau naik 3% dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 1.062.185 orang. Dan untuk total kendaraan yang telah menyeberang tercatat 246.404 unit atau naik 2% dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 242.740 unit.

(Man/Red)

The post H+3 Lebaran, Baru 68.057 Pemudik dari Sumatera yang Kembali ke Jawa first appeared on BantenNews.co.id -Berita Banten Hari Ini.



Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "H+3 Lebaran, Baru 68.057 Pemudik dari Sumatera yang Kembali ke Jawa"

Posting Komentar