Terduga Pelaku Curanmor Di Tangerang Ditemukan Tewas Mengambang
RMOLBANTEN. Terduga pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) tewas mengambang di Danau Kelapa, Kabupaten Tangerang, Sabtu, (1/8).
Informasi yang dihimpun, awalnya dua orang yang dicurigai mencuri kendaraan sepeda motor di kawasan Gading Serpong, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang. Saat beraksi, pelaku diketahui warga. Berhasil membawa sepeda motor hasil incarannya kemudian kabur. Dikejar warga. Namun, satu terduga curanmor tak dapat mengendalikan sepeda motor dan tersecbur ke saluran air.
"Tercebur kedalam sungai yang berada di depan Ruko Blitz. Terduga pelaku meninggal dunia dan tidak ditemukan identitas," ujar Kanit Reskrim Polsek Kelapa Dua, AKP Sumiran, Sabtu, (1/8).
Sumiran menerangkan, pada Jumat, (31/7) sekira pukul 19.00 WIB. Orang yang diduga pelaku pencurian yang mengendarai Motor Suzuki Smash warna hitam Nopol B-6061-NWE terjatuh dan tercebur.
"Karena makin banyak warga yang ingin mengamankan terduga pelaku, dan karena terduga pelaku takut dihakimi warga yang sudah ramai akhirnya tidak berani naik ke permukaan, dan terduga pelaku ditemukan keesokan harinya sekira pukul 08.45 WIB sudah dalam keadaan meninggal dunia," tutupnya. [ars]
from RMOLBanten.com https://ift.tt/3k0DsgS
via gqrds
Informasi yang dihimpun, awalnya dua orang yang dicurigai mencuri kendaraan sepeda motor di kawasan Gading Serpong, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang. Saat beraksi, pelaku diketahui warga. Berhasil membawa sepeda motor hasil incarannya kemudian kabur. Dikejar warga. Namun, satu terduga curanmor tak dapat mengendalikan sepeda motor dan tersecbur ke saluran air.
"Tercebur kedalam sungai yang berada di depan Ruko Blitz. Terduga pelaku meninggal dunia dan tidak ditemukan identitas," ujar Kanit Reskrim Polsek Kelapa Dua, AKP Sumiran, Sabtu, (1/8).
Sumiran menerangkan, pada Jumat, (31/7) sekira pukul 19.00 WIB. Orang yang diduga pelaku pencurian yang mengendarai Motor Suzuki Smash warna hitam Nopol B-6061-NWE terjatuh dan tercebur.
"Karena makin banyak warga yang ingin mengamankan terduga pelaku, dan karena terduga pelaku takut dihakimi warga yang sudah ramai akhirnya tidak berani naik ke permukaan, dan terduga pelaku ditemukan keesokan harinya sekira pukul 08.45 WIB sudah dalam keadaan meninggal dunia," tutupnya. [ars]
from RMOLBanten.com https://ift.tt/3k0DsgS
via gqrds
0 Response to "Terduga Pelaku Curanmor Di Tangerang Ditemukan Tewas Mengambang"
Posting Komentar